VIDEO US

Halaman

JADILAH MENTARI BAGI SESAMA

0 komentar

Langit mendung menutup hari
Awan tebal asyik memayungi
Lampu taman masih menyala
Ditengah dinginnya udara

Tidak semua hari berbinar
Meski mentari tetap bersinar
Namun bunga tetaplah mekar
Hati pun harus tetap tegar

Kehidupan ibarat orkestra
Ada sedih di balik gembira
Namun semangat harus terjaga
Seperti sang surya di balik mega

Ayo sapa pagi dengan ceria
Meski dingin menusuk rasa
Senyumlah terus pada dunia
Jadilah mentari bagi sesama.
Puisi ini dibuat oleh Ibu Guru Kita, Ibu Trisniyati